IMG_1779-FILEminimizerBANJARBARU – Departemen Jaringan dan Hubungan Masyarakat HIMAFARMA Avi Cenna, Universitas Lambung Mangkurat (ULM) mengadakan Kampanye Informasi Obat (KIO) yang bekerja sama dengan Staff Ahli Pengabdian dan Pelayanan Masyarakat (SA Pengmas) ISMAFARSI (Ikatan Senat Mahasiswa Farmasi Indonesia), IAI (Ikatan Apoteker Indonesia), dan PIO ULM (Pusat Informasi Obat), berlangsung pada 20 Maret 2016 di Lapangan Murjani, Banjarbaru.

Farmasi ULM terpilih menjadi perwakilan dari wilayah Kalimantan untuk ikut serta dalam lomba Cardio Campaign yang diadakan oleh IPSF. Lomba ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Dunia (World Health Day) yang jatuh pada tanggal 7 April. Adapun tema yang diambil oleh ULM yaitu “Coraction”, singkatan dari Cardio Campaign in Action. Tentunya Coraction yang diadakan ULM ini akan bersaing juga dengan perwakilan wilayah ISMAFARSI lainnya seperti Jawa Tengah, Jambi, Sumatera Utara dan Jawa Barat.

Wujud partisipasi ULM dalam Cardio Campaign ini berupa Kampanye Informasi Obat (KIO). KIO ini sendiri merupakan salah satu program kerja dari Departemen Jarhum. Berbeda dengan tahun sebelumnya, KIO tahun ini bekerja sama dengan ISMAFARSI, IAI dan PIO ULM. Kegiatan ini mengikutsertakan angkatan 2015 Program Studi Farmasi ULM untuk memberikan informasi mengenai kesehatan jantung kepada masyarakat dengan didampingi oleh apoteker dari IAI.

Kegiatan KIO ini dibuka dengan senam jantung yang turut diramaikan oleh masyarakat yang berada di Lapangan Murjani. Setelah itu, dilanjutkan dengan KIO yang merupakan acara utama. Pada saat KIO, mahasiswa melakukan orasi keliling lapangan murjani dalam menghimbau masyarakat untuk menjaga pola makan dan hidup sehat agar terhindar dari penyakit jantung. Masyarakat pun dapat melakukan pemeriksaan dan konsultasi kesehatan secara gratis dengan apoteker. Cek kesehatan sendiri terdiri atas pemeriksaan BMI (Body Mass Index), gula darah, asam urat dan kolesterol.

Masyarakat yang hadir, turut memberikan tanggapan positif terhadap kegiatan KIO ini. “Saya sih berharap kita warga Indonesia semakin menjaga kesehatan, terutama jantung”, ujar salah satu warga yang rutin mengikuti kegiatan di Lapangan Murjani. Tak hanya dari masyarakat, tanggapan positif terhadap kegiatan KIO ini juga dituturkan oleh apoteker dari IAI. “Kegiatan ini sangat bagus dan banyak manfaat yang dapat diambil. Jika dikemudian hari ada kegiatan seperti ini lagi, kami dari IAI siap ikut berpartisipasi kapan dan dimana saja”, ujar salah satu apoteker dari IAI yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan KIO ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

SLOT ONLINE JOKER123 JUDI BOLA SLOT GACOR